Taman Surga









Taman Surga

Rasulullah –saw- pernah bersabda: “Apa yang ada diantara mimbarku dan rumahku adalah taman dari taman-taman surga” (HR. Bukhari & Muslim)

Keindahan surga tak terbayangkan oleh khayalan manusia. Tiada pernah ada mata yang melihatnya, tiada pernah ada telinga yang mendengarnya, dan tak pernah terbetik setitikpun di dalam benak kepala manusia akan keindahannya. Bagaimanapun yang manusia bayangkan tentangnya, maka bukanlah demikian, tapi lebih darinya!

Bagaimana tidak?
Surga ialah rumah idaman yang Allah tanam dengan tangannya sendiri untuk orang-orang yang dicintaiNya, diisilah ia dengan kasih sayangNya, kemurahan hatiNya, dan keridhaanNya. Allah –swt- mensifatinya dengan suatu kemenangan yang besar, dan ditaruhlah di sana segala bentuk nikmat dan kebaikan. Lalu Allah -swt- mensucikannya dari segala aib, kekurangan dan keburukan.

Jika engkau bertanya tentang atap surga: maka ia adalah singgasana (arsh) ar-Rahmaan (Sang Maha Penyayang).

Jika engkau bertanya tentang tanahnya: maka ia berisi minyak wangi misk dan za’faran.

Jika engkau bertanya tentang pohon-pohonnya: maka tak kau lihat semua batangnya kecuali emas murni.

Jika engkau bertanya tentang buah-buahannya: maka ia lebih lembut dari mertega dan lebih manis daripada madu.

Jika engkau bertanya tentang sungai-sungainya: maka di sana ada sungai susu yang tak pernah berubah warnanya, sungai Khamr yang lezat untuk diminum, dan sungai madu yang benar-benar jernih.

Jika engkau bertanya tentang pakaian ahli surga: maka pakaian mereka adalah kain sutera, mutiara dan emas.

Bidadarinya?
Terpancarlah cahaya bak cahaya matahari dari wajahnya jika ditampakkan. Cahaya petir terciprat dari gigi-giginya jika dia tersenyum. Kesucian kulitnya tak terbayangkan sudah, jika engkau melihatnya maka bisa kau lihat bagian dalam betisnya melalui daging luarnya (seperti kaca). Sungguh tak terbayangkan kecantikan mereka!

Semoga kita semua bisa menjadi seorang hamba yang taat, dan ditempatkan olehNya bersama para penghuni surga pada hari akhirat kelak, aamiin.

Allah –swt- berfirman:
Dan sampaikanlah kabar gembira kepada mereka yang beriman dan berbuat baik, bahwa bagi mereka disediakan surga-surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya. Setiap mereka diberi rezki buah-buahan dalam surga-surga itu, mereka mengatakan : "Inilah yang pernah diberikan kepada kami dahulu." Mereka diberi buah-buahan yang serupa, dan untuk mereka di dalamnya ada pasangan-pasangan yang suci dan mereka kekal di dalamnya” (QS. Al-Baqarah:25)

Referensi:
-          Al-Qur’an al-Karim
-          Shahih Bukhari dan Muslim
-          Perkataan Ibnu al-Qayyim tentang surga

Artikel dan desain oleh: Design Dakwah

Beautiful Best Wallpaper 2015 Taman Surga Floating Island HD Free Download Design Dakwah Islam Indonesia Iskandar Alukhal Zulqarnain Islamic

0 Response to "Taman Surga"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel